Tambirejo- Grobogan ( 26-07-2020).  Camat Toroh Bp. Drs. Muhamad Arifin , pada acara Musdes Pelaksanaan Pembangunan Desa di Desa Tambirejo pada tanggal 3 Februari 2020 menyampaikan tentang “ Back to nature perlu dilaksanakan dimulai dari Pemerintah Desa, dengan menjaga kesuburan tanah kas desa yang disewakan” dengan cara memberikan bantuan pupuk organik kepada para penyewa tanah kas desa. Kepala Desa Tambirejo Y.R. Puspitanianto, S.Sos, pada bulan ini langsung melaksanakan amanat tersebut.

Saat ini masa tanam musim kemarau, Pemerintah Desa bekerja sama dengan Gapoktan Sedyo Utomo Desa Tambirejo, memberikan bantuan pupuk organik bagi kurang lebih 250 orang petani penyewa tanah kas desa,   masing masing per petaknya mendapatkan bantuan 4 sak pupuk organik  atau kurang lebih 80 kg.  Pupuk langsung didistrbusikan ke lokasi masing- masing kelompok tani yang ada di dusun. Petani penyewa tanah kas desa sangat bersyukur dengan adanya bantuan pupuk organik tersebut,  pupuk langsung digunakan sebagai urugan/ penutup lobang tanaman jagung.

Dengan program bantuan pupuk organik ini Pemerintah Desa Tambirejo berharap agar kesuburan tanah tetap terjaga, karena telah puluhan tahun terkontaminasi dengan adanya penggunaan pupuk kimia yang berlebihan. Proses pemulihan kesuburan tanah dengan pupuk organik tidak bisa instan menyuburkan tanaman, namun butuh waktu beberapa tahun. Karena hal tersebut atas saran Camat Toroh tersebut, Kepala Desa Tambirejo Bp. Yakub Raras Puspitanianto untuk jabatan periode ke tiga, yang  akhir masa jabatannya awal tahun 2025 masih cukup waktu untuk  melaksanakan program bantuan pupuk organik tersebut.  Dengan tetap berlangsung program untuk tahun – tahun yang akan datang , kemungkinan besar kesuburan tanah akan kembali seperti dulu lagi, seperti sebelum adanya pupuk kimia. Jadi nantinya penggunaan pupuk kimia akan lebih terkendali dan lebih hemat biayanya.

Semoga apa yang menjadi langkah awal pelestarian alam untuk kesuburan tanah ini tetap berlanjut, sehingga kesuburan tanah bisa tetap dinikmati generasi yang akan datang.  GEMAH RIPAH LOH JINAWI, SUBUR KANG SARWA TINANDUR, MURAH KANG SARWA TINUKU, TATA TENTREM KARTA RAHARJA. aamiin.

Leave a Reply

Your email address will not be published.